Kepala Kantor Apresiasi Langkah Baznas Biayai 41 Guru PAI Lolos Seleksi PPG

 


kabareindonesia.id - Yogyakarta (Humas) – Sebanyak 41 Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Kota Yogyakarta dinyatakan lolos Pre-Test Pendidikan Profesi Guru (PPG).


Mereka diusulkan ke Direktur Pendidikan Agama Islam, Direktorat Jenderal Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Republik Indonesia untuk mengikuti program PPG dengan pembiayaan dari Baznas Kota Yogyakarta.

Menurut Ketua Baznas Kota Yogyakarta, Drs. H. Syamsul Azhari, program tersebut untuk mendukung program dakwah dan advokasi Baznas Kota Yogyakarta terutama dalam penguatan iman dan takwa peserta didik.

Para guru yang lolos merupakan pendidikan non-PNS pada sekolah swasta jenjang TK, SD dan SMP se-Kota Yogyakarta.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, H. Nadhif, S.Ag. M.S.I. menyambut baik langkah Baznas Kota Yogyakarta. Menurutnya, program tersebut program tersebut menjadi dukungan nyata Baznas Kota Yogyakarta untuk meningkatkan profesionalitas guru pendidikan Agama Islam di Sekolah.

“Terima kasih BAZNAS Kota Yk atas support yang luar baisa bagi para guru PAI di Sekolah,” ungkap Nadhif.

Ia pun menyebut program semacam ini bisa meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat secara riil. “Program ini sebagai bentuk effort serius Baznas Kota Yogyakarta meningkatkan grade umat menjadi muzakki,” jelasnya. [eko]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama